Sunday 26 April 2015

Cara Tampil Cantik Tanpa Jerawat dengan Harga Murah

Cara Tampil Cantik Tanpa Jerawat dengan Harga Murah

Jerawat adalah salah satu masalah wanita yang paling sering dialami.
Untuk sebagian besar wanita, memiliki masalah jerawat menyebabkan kepercayaan diri berkurang.
Kligmann, seorang peneliti masalah jerawat ternama di dunia berpendapat, “Tak ada satu orang pun di dunia yang melewati masa hidupnya tanpa sebuah jerawat di kulitnya.”
Jerawat itu sendiri bisa disebabkan oleh perubahan hormon yang merangsang kelenjar minyak di bagian kulit.
Perubahan hormon yang dapat menyebabkan timbulnya jerawat biasanya terjadi pada masa menstruasi, kehamilan, dan ketika Anda dalam keadaan stress.
Walaupun kecil, tapi jerawat dapat mengganggu penampilan.
Banyak produk kecantikan yang dijual untuk mengatasi masalah jerawat, mulai dari obat dokter sampai skin care yang dijual di mall dan department store.
Sayangnya, produk-produk yang ditawarkan seringkali melebihi kocek dan membuat kantong bolong.
Meski begitu, ternyata banyak sekali alternatif-alternatif kecantikan lain untuk masalah jerawat dengan bahan alami yang murah dan mudah didapat.
Ladies, ingin tampil cantik tanpa jerawat, tapi tidak mahal? Berikut ini adalah jawabannya:

Bahan yang digunakan:

- ½ sdt baking soda (bukan baking powder)
- ¼ sdt air

Cara:
Campurkan baking soda dan air ke dalam sebuah wadah. Kemudian, aduk baking soda dan air tersebut sampai berbentuk pasta. Bersihkan wajah dengan air bersih, lalu keringkan dengan handuk. Oleskan adonan tadi pada jerawat dan diamkan selama 5-7 menit. Kemudian, bilas dengan air bersih. Lakukan 2 kali seminggu.
Sebelum melakukan cara ini, sebaiknya Anda melakukan test terlebih dahulu untuk mengetahui apakah kulit Anda sensitif terhadap bahan tersebut atau tidak. Jika kulit Anda terasa terbakar pada saat melakukan cara ini, segera bilas dengan air. Bahan pembuatannya bisa didapat di supermarket, minimarket, ataupun pasar tradisional sekalipun.
Anda tidak perlu repot mencari bahan tersebut karena banyak toko-toko yang menjual bahan tersebut. Selain itu, bahan tersebut bisa dipakai berulang-ulang karena hanya dibutuhkan sedikit saja setiap kali pemakaian. Praktis dan mudah, bukan? Semoga bermanfaat dan selamat mencoba, Ladies!

No comments:

Post a Comment

Blog Archive